widgets

Jumat, 26 Juli 2013

Setup Kenaikan Gaji Karyawan

Mari kita lanjutkan pembahasan aplikasi payroll.
Pada aplikasi payroll, kita harus menyediakan modul khusus untuk menghitung kenaikan gaji karyawan karena biasanya dalam suatu perusahaan, pada setiap periode tertentu ada penyesuaian gaji pokok karyawan.

Untuk melakukan perhitungan kenaikan gaji karyawan disediakan pada menu Tools --> Set Kenaikan Gaji Karyawan. Ini adalah gambar form untuk setup kenaikan gaji karyawan.



Untuk menghitung kenaikan gaji, isi bulan, tahun dan nilai kenaikan gaji dalam persen. Selanjutnya klik tombol Execute untuk menghitung kenaikan gaji seluruh karyawan.

Jika persentase kenaikan gaji karyawan tidak sama, user bisa merubah persentase kenaikan gaji dari tiap-tiap karyawan. Kolom gaji pokok baru adalah hasil perhitungan gaji pokok lama dikali kolom % kenaikan.

Sampai dengan langkah ini, data gaji pokok karyawan pada tabel master Karyawan belum berubah. Untuk mengupdate data gaji pokok pada tabel karyawan user harus mengklik tombol Set Gaji Baru.


History Kenaikan Gaji

Setelah user melakukan proses setup kenaikan gaji, data histori kenaikan gaji dapat dilihat untuk mengetahui sejarah kenaikan gaji dari masing-masing karyawan.

Untuk melihat data sejarah kenaikan gaji karyawan dapat dibuka dengan memilih menu Tools --> History Kenaikan Gaji.

Berikut adalah gambar form History Kenaikan Gaji Karyawan:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar